Waspada, Kasus Covid-19 di NTT Meningkat Drastis

Ilustrasi: Kasus Covid-19 di NTT meningkat drastis (Kemenkes)
Kasus Covid-19 di Nusa Tenggara Timur (NTT) meningkat drastis. Pada Rabu (9/2/2022), kasus terkonfimasi positif mencapai 103 kasus baru, 7 sembuh dan 1 meninggal dunia.
Pasien terbanyak berada di Kabupaten Kabupaten Manggarai Barat 29 kasus. Menyusul Sumba Timur 26 pasien, Kota Kupang 18 pasien dan Manggarai 10 pasien. Berikutnya, Kabupaten Belu 4 kasus, Kabupaten Kupang 3 kasus.
Kabupaten lain yang terkonfimasi memiliki penambahan pasien baru yakni Kabupaten Sikka, Sumba Barat, Ngada dan Rote Ndao masing-masing 2 kasus. Kemudian Kabupaten Ende, Flores Timur, TTU, Malaka dan Kabupaten Lembata terkonfirmasi masing-masing 1 pasien.
Dibandingkan dengan penambahan kasus harian sebelumnya, jumlah pasien harian terus meningkat. Pada tanggal 7 Februari, terjadi penambahan 27 kasus baru. Kemudian tanggal 8 Februari meningkat menjadi 64 kasus Covid-19 di NTT dalam sehari.
Disaat yang bersamaan, jumlah kasus sembuh mengalami penurunan. Jika pada 7 Februari, pasien sembuh sebanyak 42 orang, pada 8 Februari pasien yang sembuh sebanyak 26 orang. Dan 9 Februari jumlah pasien sembuh sebanyak 7 pasien.
Sejak 3-9 Februari, terjadi penambahan 379 kasus positif baru. Jumlah kasus sembuh selama sepekan terkahir 115 kasus. Dan kematian sebanyak 3 pasien.

Total pasien yang terkonfimasi positif Covid-19 sebanyak 65.076 kasus. Pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 63.232 dan pasien meninggal akibat Covid-19 sejumlah 1.355 orang.
Hingga hari ini, kasus aktif Covid-19 sebanyak 489 kasus. Pasien aktif terbanyak berada di Sumba Timur dengan total pasien 113 pasien.
Di NTT juga telah terkonfimasi seorang pasien positif terinfeksi Covid-19 varian Omicron. Pasien pertama yang berada di Kota Kupang itu sudah dinyatakan sembuh sebelum hasil pemeriksaan sampel di Balibangkes keluar. (K-04)