Kupang – Ratu Ngadu Bonu Wulla undur diri sebagai caleg DPR RI usai unggul 10 ribu suara dari Viktor Bungtilu Laiskodat yang merupakan rekan separtainya.
Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh (SP), pun diketahui telah bersurat kepada KPU RI mengenai pengunduran diri calon anggota legislatif nomor urut 5 dari daerah pemilihan (dapil) NTT II ini.
Pengunduran diri Ratu juga disampaikan kepada KPU RI oleh saksi dari Partai NasDem dalam tayangan YouTube KPU RI dengan agenda pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara, Selasa 12 Maret 2024.
Baca juga : KPU NTT Temukan TPS Tanpa Suara di Alor
Menurut Ratu ada tugas lain yang diberikan Surya Paloh namun dirinya tak mengutarakan secara spesifik tugas dimaksud.
“Benar karena ada penugasan lain dari Ketum Partai NasDem Pak SP,” jawabnya.
Ratu dalam pesan singkatnya juga membantah akan maju dalam pilkada Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) November mendatang.
Ratu menegaskan ada tugas lain yang akan ia lakukan dan hanya Markus Dairo Talu (MDT) yang dipercayakan berkompetisi di pilkada nanti, bukan dirinya.
“Pilkada SBD tetap Pak MDT yang maju. Saya penugasan lain,” tandasnya.
Baca juga : Pidato HUT RI, Viktor Hanya Sekali Sebut Kata Miskin
Ratu Wulla dan Viktor Laiskodat dalam pemilu 2024 ini maju sebagai caleg DPR RI pada dapil NTT II. Ratu memperoleh 76.331 suara sedangkan Viktor meraup 65.359 suara.
Ratu unggul 10.972 suara dari Viktor yang mana sumbangan suara terbanyak di Kabupaten Sumba Barat Daya sebanyak 61.384 suara. ***